Pelatihan Policy Paper, Policy Brief, Policy Memo, RIA dan Advokasi Kebijakakan Tahun Anggaran 2021 Resmi dimulai
Kemenparekraf/Baparekraf, Jakarta â Senin 29 Maret 2021 Pelatihan Policy Paper, Policy Brief, Policy Memo, RIA dan Advokasi Kebijakakan Tahun Anggaran 2021 resmi dilaksanakan oleh Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Novotel Cikini, Jakarta Pusat. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Rapid Test Antigen kepada para Peserta, Narasumber, Fasilitator dan Penyelenggara Pelatihan. Dari seluruh Peserta, Narasumber, Fasilitator dan Penyelenggara yang terkonfirmasi mengikuti kegiatan, semua sudah dinyatakan Negatif Covid-19 saat memasuki ruangan Pelatihan. Seluruh Peserta sangat Antusias mengikuti kegiatan terutama dilihat dari ketepatan waktu kehadiran peserta dan keaktifan peserta pada sesi pembuakaan dan sesi awal pelatihan.
Pelatihan dibuka secara langsung oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yaitu Bapak Anggara Hayun Anujuprana, beliau juga menyampaikan Selayang Pandang Pelatihan, bahwa âtujuan dari Pelatihan Policy Paper, Policy Brief, Policy Memo, RIA dan Advokasi Kebijakakan ini untuk memberikan kemampuan kepada peserta terutama para Analis Kebijakan agar mampu menjelaskan proses kebijakan serta bentuk dokumentasi hasil analisis kebijakan, mengkategorikan bentuk-bentuk saran kebijakan, mengidentifikasi masalah kebijakan yang berimplikasi terhadap desain dan implementasi kebijakan, menyusun hasil analisis kebijakan dalam bentuk saran kebijakan, memahami dan mampu mengimplementasikan metode Regulatory Impact Assessment (RIA) dalam memformulasikan peraturan per undang-undangan serta memberikan pengetahuan dan keterampilan komunikasi persuasif kepada para peserta, yang bertujuan untuk mempengaruhi pemangku kepentingan dalam pengambilan kebijakan atau keputusanâ.
âsetelah pelatihan ini Bapak/Ibu Peserta Pelatihan diharapkan memliki perubahan perilaku sebagai seorang analis kebijakan, dimana dalam membuat suatu kebijakan, kebijakan tersebut dapat dimengerti dan diimplementasikan dengan baik oleh semua stakeholder Kemenparekraf/Baparekraf,â ujar Bapak Anggara Hayun Anujuprana pada sesi penyampaian selayang pandang pelatihan.
Materi pada hari Pertama Pelatihan Policy Paper, Policy Brief, Policy Memo, RIA dan Advokasi Kebijakakan yakni Prinsip-prinsip Dasar Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif, Building Learining Commitment serta Kebijakan-kebijakan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang disampaikan langsung oleh para Widyaiswara PPSDM Parekraf.
Sampai jumpa dihari kedua pelatihan dengan pemateri dari Praktisi Kebijakan Ibu DR. Nuraida Mokhsen, MA.
Drafted by : Reysa HS