Feedback Penilaian Potensi dan Kompetensi Calon Dosen dan Instruktur di Poltekpar Palembang
Kemenparekraf/Baparekraf, Palembang â Selasa, 09 Februari 2021, Tim Assessor Pusat Pengembangan SDM Parekraf melaksanakan penyampaian hasil penilaian potensi dan kompetensi kepada pihak Politeknik Pariwisata Palembang dan para Assessee sebagai bentuk umpan balik dari kegiatan pengukuran yang telah dilakukan. Hadir dalam pertemuan ini, Bapak Zulkifli Harahap, Bapak Daniel Sihombing, beserta jajaran pegawai di Poltekpar Palembang.
Kegiatan diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Direktur Poltekpar Palembang, Bapak Zulkifli Harahap. Dalam pembukaannya, beliau menyampaikan perlunya program penilaian dan pengembangan kompetensi bagi pegawai di lingkungan Poltekpar Palembang. Selain itu, kegiatan Penilaian Potensi dan Kompetensi Calon Dosen dan Instruktur di Poltekpar Palembang merupakan yang pertama kali di antara Poltekpar lain di bawah naungan Kemenparekraf/Baparekraf. Selanjutnya, Tim Assessor menyampaikan paparan mengenai hasil penilaian potensi secara umum dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis hasil penilaian potensi dan kompetensi yang diserahkan oleh Bapak Adi Mukhtar Rivai selaku Assessor Ahli Madya/Koordinator Kompetensi Pendidikan dan Pelatihan kepada Direktur Poltekpar Palembang. Acara dilanjutkan dengan penyampaian feedback secara individual antara assessee dengan assessor yang menanganinya.
Diharapkan, saran pengembangan dan rekomendasi yang sudah dituangkan di dalam laporan dapat bermanfaat untuk pengembangan kompetensi para Calon Dosen dan Instruktur Poltekpar Palembang khususnya serta kebijakan pengembangan SDM Poltekpar Palembang umumnya.