WORKSHOP ORKESTRASI DALAM PENYUSUNAN PENGEMBANGAN SDM ASN SESUAI KEBUTUHAN KEMENPAREKRAF/BAPAREKRAF
Kemenparekraf/Baparekraf, Bandung – (14/11/2022) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, melalui Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ekonomi Kreatif (PPSDM Parekraf) melaksanakan Workshop Orkestrasi Dalam Penyusunan Pengembangan SDM ASN Sesuai Kebutuhan Kemenparekraf/Baparekraf.
Kegiatan ini dihadiri oleh Tim Pusbang SDM dan perwakilan satuan/unit kerja Kemenparekraf/Baparekraf. Bapak Faisal, MM.Par, CHE dalam sambutan sekaligus pembukaan acara kegiatan Workshop Orkestrasi Dalam Penyusunan Pengembangan SDM ASN Sesuai Kebutuhan Kemenparekraf, menyampaikan bahwa tujuan workshop ini guna mendapatkan penjelasan dan pencerahan dalam rangka memetakan pengembangan kompetensi bagi setiap PNS, sekaligus semangat menghadirkan pengembangan SDM bagi pegawai Paling sedikit 20 JP dalam 1 tahun sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Bapak Faisal selaku Kepala Pusat Pengembangan SDM Parekraf juga menyampaikan bahwa setiap pegawai harus siap menghadapi tantangan eksternal dan internal melalui kompetensi pegawai. Beliau berharap melalui workshop ini bisa mendapat pencerahan, masukan dan pandangan akan pengembangan kompetensi ASN. Harapannya melalui acuan ini, masukan—masukan akan diiventarisasi menjadi buku program pelatihan yang menjadi acuan selaras dengan HCDP (Human Capital Development Programme) yang telah dipersiapkan oleh Biro SDMO sehingga pegawai bisa berinovasi, beradaptasi dan bekolaborasi.
Notulensi dapat dilihat pada link :
https://docs.google.com/document/d/10WoBDXC5IUOQLgpyhIHPrMfqAEVZVK_g/edit
SB: MAS