Poltekpar Lombok Bersiap Menyelenggarakan Penilaian Potensi dan Kompetensi Dosen
Kemenparekraf/Baparekraf, Lombok â Rabu (4/3/2021), Plt. Direktur Politeknik Pariwisata Lombok menyambut dengan hangat kehadiran Tim Assessor SDM dari Pusbang SDM Parekraf guna menindaklanjuti pembahasan sebelumnya mengenai rencana dari Politeknik Pariwisata Lombok yang berkeinginan untuk adanya pemetaan profil potensi dan kompetensi bagi pegawai di lingkungan Politeknik Pariwisata Lombok. Dalam pertemuan ini hadir Bapak Herry Rachmat Widjaja, S.Sos., M.M.Par selaku Plt. Direktur Politekpar Lombok, Bapak Dr. Muh . Yahyaddin, SS., MM selaku Pembantu Direktur II Poltekpar Lombok, Bapak Herry Sastrawan, S.IP., M.Si selaku Kepala Subbagian Administrasi Umum Poltekpar Lombok, serta hadir pula dari pihak Pusbang SDM Parekraf yaitu Bapak R. Adi Mukhtar Rivai, S.E., M.Si selaku Assessor SDM Aparatur Ahli Madya, Bapak Helmi Suhendry, S.T. selaku Assessor SDM Aparatur Ahli Muda, dan para calon Assessor SDM Aparatur di Subbidang Kompetensi dan Manajemen Talenta.
Sambutan dari Bapak Herry Rachmat Widjaja, beliau menyampaikan bahwa pertemuan hari ini adalah tindaklanjut dari apa yang sebelumnya telah dibahas melalui zoom meeting antara Plt. Direktur Poltekpar Lombok dengan Tim Assessor bahwa akan dilakukan penilaian potensi dan kompetensi kepada dosen di lingkungan Poltekpar Lombok mengikuti dari apa yang telah dilakukan di Poltekpar Palembang. Keinginan dari Poltekpar Lombok untuk tahap pertama dilakukan terlebih dahulu profiling terhadap dosen yaitu sekitar 30 pegawai setelah itu dilanjutkan kepada instruktur dan tenaga pendidik setelahnya.
Selanjutnya ialah penyampaian maksud dan tujuan oleh Bapak R. Adi Mukhtar Rivai selaku Koordinator Bidang KPP dan juga Assessor SDM Aparatur Ahli Madya, yang menyampaikan bahwa saat ini kami tim assessor guna menyusun simulasi dengan metode assessment center maka perlu melakukan identifikasi kebutuhan assessment untuk terkait data dan informasi mengenai para dosen yang akan di profiling. Dalam penyusunan job simulasi kami butuh penggalian informasi yang mendalam, guna menentukan simulasi yang tepat.
Agenda kegiatan yang dilakukan selanjutnya ialah pengarahan oleh Assessor SDM Aparatur Ahli Muda dan penyampaian paparan oleh salah satu Assessor kepada para dosen guna memberikan gambaran terhadap penilaian potensi dan kompetensi serta menyiapkan diri untuk pelaksanaan profiling. Dihadiri oleh kurang lebih 30 dosen dari Poltekpar Lombok, para dosen dengan antusias menyimak dan memberikan tanggapan dalam diskusi guna persiapan diri mereka untuk mengikuti penilaian potensi dan kompetensi tersebut. Output dari laporan profiling adalah deskripsi pegawai dan area pengembangan dosen tersebut. Hasil dari profiling ini adalah sebagai rekomendasi pertimbangan dalam memberikan kebijakan bagi pimpinan Poltekpar Lombok.
(IAW)