SHARED LEARNING ASSESSOR SDM APARATUR PUSBANG SDM PAREKRAF HARI KE 4 DI LPPM UNIVERSITAS NEGERI SEBELAS MARET – SOLO
Surakarta, 09/10/2020 – Mendesign Assessment Tools, Matriks Kompetensi, Standar Kompetensi Jabatan, Psikotest dalam Assessment Center dan Wawancara Kompetensi menjadi materi yang hangat dan mampu menambah wawasan para assessor di hari ke-3 pada kegiatan shared learning assessor SDM Aparatur di LPPM Universitas Negeri Sebelas Maret. Keterbukaan narasumber dalam memberikan materi membuat seluruh peserta shared learning semakin antusias dalam mengikuti kegiatan di hari ke-4 dari sesi pertama sampai akhir.
Kegiatan Shared Learning Asessor SDM Aparatur sampai dengan hari ke 4, Jum’at tanggal 09 Oktober 2020 adalah puncak kegiatan dimana narasumber seluruhnya telah menyampaikan materi, tools Assessment Center dan simulasi praktik yang mendapat antusias luar biasa dari para assessor dengan mengambil peran masing- masing studi kasus yang diberikan. “Prinsip ketika assessment, harus mampu mengidentifikasi profil kompetensi dan profil potensi”, ujar Bapak Nugraha Arif Karyanta, S. Psi., M. Psi pada sesi pertama yang menjadi poin penting dalam materi yang disampaikan.
Dalam pembahasan simulasi praktik seluruh assessor semakin terlihat aktif terutama dalam simulasi praktik Leaderless Group Discussion (LGD). Setelah melakukan role play LGD, assessor melakukan roleplay pelaksanaan assessment untuk level 2 dengan peserta asesi adalah rekan-rekan penyelenggara. Assessment dilakukan dengan metode LGD dan Wawancara. Selanjutnya asesor Kemenparekraf/Baparekraf melakukan assessor meeting membahas hasil pelaksaksanaan assessment, dan diwajibkan untuk menyusun laporan dari hasil LGD dan Wawancara.
Laporan dari hasil LGD dan Wawancara yang telah disusun akan dibahas pada hari berikutnya dan dibahas bersama dengan para narasumber.
Pelaksanaan hari keempat dilanjutkan dengan kegiatan malam ramah tamah yang diinisisasi oleh penyelenggara dai UNS. Malam Ramah tamah ini sebagai apreasi dari pihak UNS untuk para peserta dan penyelenggara Share Learning Asessor SDM Aparatur dan perwakilan dari Pusbang SDM Parekraf yang telah bersedia menjalin hubungan dalam rangka rencana pembentukan Asessment Center dan Talent Pool Pusbang SDM Parekraf.