Rapat Koordinasi Arah Kebijakan Pengembangan SDM Parekraf Tahun 2025-2029
Jakarta, 15/10/2024 – Tim Layanan Akreditasi dan Pelatihan Teknis Parekraf bersama dengan Tim Layanan Pelatihan dan Beasiswa Pendidikan hadir mewakili Kepala PPSDM Parekraf pada kegiatan Rapat Koordinasi Arah Kebijakan Pengembangan SDM Parekraf Tahun 2025-2029 di Hotel Double Tree Kemayoran-Jakarta.
Kegiatan rapat koordinasi ini diinisiaisi oleh Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan dan dihadiri oleh perwakilan dari seluruh satuan kerja di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf. “Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan keyfakfor untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 dan mewujudkan cita2 indonesia dari 5 negara dengan perekonomian teratas”, ujar Ibu Martini selaku Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan.
Pada pembahasan Kinerja Pengembangan SDM Parekraf 2019 â 2024, disebutkan bahwa pembangunan SDM merupakan kunci dalam mewujudkan Indonesia emas 2045. Sehingga Parekraf merupakan sektor yang berkontribusi besar dalam menyerap tenaga kerja. Hal tersebut terbukti melalui laju pertumbuhan rata-rata tenaga kerja tahun 2019-2023 di sektor pariwisata sebesar 3,85% dan di sektor ekonomi kreatif sebesar 4,84%.
Telah dilakukan survei oleh Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan dengan hasilnya menerangkan dampak dari pelatihan dan sertifikasi kompetensi menjadi alat yang sangat diperlukan untuk memastikan bahwa pelaksanaan pelatihan dan sertifikasi kompetensi ini memberikan hasil dan dampak yang positif terhadap SDM pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.
Dalam upaya peningkatan kompetensi SDM Parekraf perlu bersinergi dengan pemangku kepentingan diantaranya dengan LSP/BNSP yang berperan dam membangun standar kompetensi, menyediakan uji kompetensi, dan memberikan sertifikat. Selanjutnya dengan Lembaga Pelatihan yang memiliki peran dalam Menyelenggarakan program pelatihan yang sesuai dengan kebutuhan industri, dan dengan Pemerintah daerah dalam mendukung aksesibilitas program sertifikasi di seluruh wilayah.