Kemenparekraf Beri Kuliah Umum dalam Kunjungan Universitas Pasundan
Jakarta â Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melalui Pusat Pengembangan SDM memberikan kuliah umum dalam kunjungan Universitas Pasundan yang digelar pada Selasa, 15 Maret 2022. Kunjungan ini digelar dalam rangkaian Company Government Visit (CGV) Universitas Pasundan.
âMenjadi entrepreneur di tengah pandemi perlu mempersiapkan beberapa hal, yaitu awali dengan niat, belajar dari kesuksesan orang lain, proaktif, dan berani mengambil risiko,â ujar Kepala PPSDM yang memberi kuliah umum dengan tema Orkestrasi Mencetak SDM Entrepreneur sebagai Solusi Kebangkitan Ekonomi dan Penciptaan Lapangan Kerja Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kepada para mahasiswa dari berbagai jurusan Universitas Pasundan.
Kepala PPSDM menyampaikan, melalui tourism for inclusive growth, diharapkan pemulihan pariwisata berdampak luas dan beragam (baik bagi pelaku bisnis pariwisata maupun komunitas) dan membangun fondasi pariwisata untuk masa depan.
Dalam situasi pandemi orkestrasi pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif dapat dicapai dengan kerjasama pentahelix di sektor parekraf melalui kolaborasi dan aksi dari academic (conceptor), business (enabler), community (accelerator), government (regulator), dan media (catalysator).
Para mahasiswa begitu antusias sepanjang acara berlangsung. Hal ini terlihat dari pertanyaan-pertanyaan yang diberikan. Sebelumnya, mereka juga telah mengunjungi kantor Dewan Perwakilan Rakyat RI.