Rapat Pimpinan Pusbang SDM Parekraf 30 September 2021
Kemenparekraf/Baparekraf, Jakarta – Kamis, 30 September 2021 â RAPIM dibuka oleh Kapusbang SDM Parekraf sekaligus memberikan pengantar rapat tentang sinergi parekraf pada pilar SDM dan kelembagaan Parekraf yaitu optimasi pendidikan dan pelatihan vokasi di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif. RAPIM dihadiri oleh koordinator, subkoordinator, kepala subbagian tata usaha dan rumah tangga. Berikutnya Kasubbag. TU dan Rumah Tangga memberikan laporan dan paparan:
1) Penyampaian informasi terkait kebijakan WFO/WFH di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf dan batas waktu pengisian MySAPK bagi seluruh ASN;
2) Penyampaian visi, misi, value, dan tujuan Pusbang SDM Parekraf.
4) Data COVID-19 Nasional tanggal 28-29 September 2021.
5) Indikator Kinerja Utama (IKU) Pusbang SDM Tahun 2020-2024 beserta realisasi s.d akhir Triwulan III.
6) Laporan kedisiplinan pegawai dalam mengisi presensi, Laporan Kinerja Harian di aplikasi SIMPEG, kehadiran apel pagi dan kehadiran peserta RAPIM.
7) Top Control dan Top Action masing-masing kelompok substansi dan subbagian tata usaha dan rumah tangga.
8) Realisasi Pusbang SDM Parekraf s.d. 28 September 2021.
9) Tindak lanjut agenda penugasan tambahan.
Selanjutnya masing-masing koordinator memberikan detail terkait laporan top control dan top action, kemudian Kapusbang SDM Parekraf memberikan tanggapan dan arahan kerja untuk dapat dilaksanakan dan ditindaklanjuti sehingga target dapat tercapai sebelum akhir tahun.