Kapusbang SDM Menghadiri Wisuda Politeknik Pariwisata Palembang Ke-4 Di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang
Palembang â Kepala Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Bapak Faisal hadiri wisuda ke-4 Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Palembang di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang Selasa 17 Oktober 2023. Sebanyak 250 orang mahasiswa Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Palembang mengikuti Wisuda ke-4 yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.
Wisuda ke-4 Poltekpar Palembang tahun ini sangat jauh berbeda dari wisuda sebelumnya, yaitu berkonsep sport dimana pelaksanaan wisuda dengan tema Pergerakan Insan pariwisata Kreatif, Inovatif, dan Inspiratif melalui Gelanggang Semangat Pemenang Menuju Indonesia Emas. Tema itu untuk menegaskan bahwa Poltekpar Palembang ingin berfokus pada sport tourism yang disampaikan langsung oleh Direktur, Dr. Anwari Masatip, M.M.Par., CEE dalam sambutan.
âSebuah inisiasi baru acara wisuda diselenggarakan di Gelora Sriwijaya Jakabaring dalam rangka mendukung Centre of Excellent, dan sebagai bukti dukungan Poltekpar Palembang kepada semangat Sumatra Selatan di bidang olahraga. Panitianya pun mengenakan jersey sepak bola,â Ujar Direktur Poltekpar Palembang. Ia menjelaskan, lulusan yang diwisuda berjumlah 250 orang. Terdiri dari 77 orang mahasiswa Program Studi (Prodi) Seni Kuliner, Divisi Kamar 76 orang, Tata Hidang 54 orang, dan Program Diploma IV Prodi Pengelolaan Konvensi dan Acara sebanyak 42 orang.
âSetelah lulus, mereka akan dibekali Sertifikat Profesi Kompetensi sesuai bidang keahliannya masing-masing, sehingga dapat berkontribusi untuk membuat kampus lebih dikenal dan diperhitungkan di tingkat nasiona maupun internasional,â terangnya. Dengan total 250 Wisudawan/ti yang terdiri dari 4 Program Studi hadir mengikuti prosesi Wisuda dimana sebagian telah tersebar berkarir di berbagai industri kepariwisataan dan berwirausaha, dalam pencapaian 1 tahun terakhir Poltekpar Palembang telah berhasil mendapatkan Akreditasi Institusi dengan predikat Baik Sekali, serta mendapatkan Sertifikat ISO 20001, APIEM, dan Sertifikat SPMI. Poltekpar Palembang telah menerapkan kurikulum ASEAN MRA-TP.