Hubungi kami :

Gedung Film Pesona Indonesia
Jl. Letjen M.T. Haryono No.Kav. 47, RT.3/RW.3, Cikoko, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12770

tu.ppsdm@kemenparekraf.go.id

Protokol CHSE di Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Focus Group Discussion (FGD) Review Kurikulum Dan Modul Ekonomi Kreatif Dasar

Kemenparekraf/Baparekraf, Jakarta – (25/07/2022) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Keatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, melalui Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ekonomi Kreatif (Pusbang SDM Parekraf), melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) Review Kurikulum dan Modul pelatihan Ekonomi Kreatif  Dasar, pada hari Senin, 25 Juli 2022.  

Acara dibuka oleh Bapak Faisal selaku Kepala Pusbang SDM Parekraf, pada kesempatan ini beliau menyampaikan bahwa FGD  bertujuan untuk mereviu kurikulum dan modul ekonomi kreatif yang telah disusun oleh bidang Diklat Pusbang SDM Parekraf, untuk mendapatkan insight, penajaman, kurasi dan validasi mengenai ekonomi kreatif. Pengembangan kurikulum ekonomi kreatif harus menyesuiakan dengan standar kompetensi (skill, knowledge, attitude). Sehingga pada akhirnya, diklat  yang dilaksanakan diharapkan dapat memberikan nilai tambah (afektif, kognitif, psikomotor) secara optimal.

Bapak Ari Juliano Gema, sebagai salah satu narasumber, memberikan point penting masukan yaitu sebaiknya kurikulum dan  penggunaan istilah, merujuk pada  Undang-Undang  Nomor 24 Tahun 2019 tentang Ekonomi Kreatif dan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor  24 tahun 2022 tentang Peraturan Pelaksana Undang-Undang No 24 Tahun 2019 tentang Ekonomi Kreatif.  Selain itu, beliau juga menyarankan kurikulum yang disusun  bisa menambahkan materi skema pembiayaan berbasis kekayaan intelektual dan fasilitasi pengembangan sistem pemasaran produk ekonomi kreatif berbasis kekayaan intelektual. Kedua hal ini merupakan kartu As dari PP terbaru tersebut.

Tindaklanjut dari hasil Focus Group Discussion (FGD) Revieu Kurikulum dan Modul pelatihan Ekonomi Kreatif  Dasar adalah perlunya penyesuaian kurikulum dengan dinamika terkini serta pemutakhiran dari konten modul misal dengan mengelompokan subsektor Ekraf menjadi 3 kelompok  esensi yakni dari sisi pelaku, media dan konten. Pada kesempatan di FGD ini bapak Ari Juliano Gema menyampaikan perlunya ada materi subtansi khusus yang menjadi bridgging antara ekonomi kreatif dan pariwisata untuk dapat memberikan penjelasan yang komprehensif bagi para ASN yang menjadi peserta pelatihan.

SB : ME

Pembukaan Bimtek Table Manner Dan Public Speaking Di Lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf Tahun 2022

Kemenparekraf/Baparekraf, Jakarta – (13/07/2022) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Keatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, melalui Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ekonomi Kreatif (PPSDM Parekraf), melaksanakan pembukaan Bimtek Table Manner dan Public Speaking pada hari Rabu, 13 Juli 2022.  

Bimtek ini dibuka oleh Sesmen/Sestama Kemenparekraf/Baparekraf. Pada kesempatan ini beliau menyampaikan bahwa kemampuan komunikasi dan lobbying bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di era saat ini sangat krusial. Karena komunikasi menjadi kunci keberhasilan dalam melakukan interaksi. Melalui bimtek ini, para pimpinan ASN di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf dapat dibekali knowledge, skill dan attitude berkaitan kemampuan  komunikasi publik dan etika jamuan makan

Koordinator Bidang Pendidikan dan Pelatihan dalam laporannya menyampaikan bahwa pelatihan ini dihadiri oleh 52 peserta yang terdiri dari pejabat setingkat Eselon II, III, IV, koordinator, subkoordinator dan pejabat fungsional di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf. Beliau juga menyampaikan bahwa Bimtek ini bertujuan untuk membekali peserta dengan penguasaan diri saat berhadapan dengan publik, memahami teknik public speaking yang baik dan meningkatkan keterampilan komunikasi persuasif.

Indikator keberhasilan dari bimtek ini yaitu peserta  memahami teknis dan etiket komunikasi publik, mampu mengelola opini publik dan manajemen reputasi melalui media relation, serta mengetahui etiket dalam table manner.

SB : ME